• Breaking News

    Rapid Test Atlet Lampung Untuk Persiapan PON PAPUA XX 2021



    Hasil rapid test para atlet pemusatan latihan provinsi (pelatprov) yang disiapkan menuju PON XX di Papua seluruhnya nonreaktif. Namun, para atlet dan seluruh tim PON untuk tetap menerapkan protokol kesehatan. "Saya senang karena seluruh hasil rapid test 100 atlet dan pelatih nonreaktif. Kegiatan rapid test tersebut sebagai satu kewajiban dari KONI untuk menjaga atlet dan pelatih selama masa persiapan menuju PON Papua," katanya dalam keterangan yang diterima, Selasa, 20 Oktober 2020.

    Seluruh tim PON diingatkan wajib mematuhi protokol kesehatan selama persiapan, baik saat latihan maupun ketika brada di luar rumah. "Penerapan protokol kesehatan wajib dilakukan di masa seperti saat ini. Memakai masker sangat penting untuk melindungi diri sendiri dan orang lain. Kita jangan abai karena Cristiano Ronaldo saja yang tingkat kebugarannya luar biasa bisa terinfeksi virus korona. Itu artinya siapa pun berpotensi terpapar sehingga protokol kesehatan yang dikampanyekan pemerintah harus benar-benar ditaati," katanya.

    Dia mengungkapkan jika harus melepas masker saat latihan harus dengan alasan. "Kalau sedang latihan fisik, tentu dipersilakan melepas masker, tetapi juga harus menjaga jarak sedemikian rupa sehingga syaratnya terpenuhi. Jangan juga menunda mencuci tangan dengan sabun atau handsanitizer. Setelah sampai rumah cepat berganti baju dan mandi, baru melakukan kegiatan lain," ujarnya.

    Yusuf berharap dengan sudah keluarnya hasil rapid test dapat menambah ketenangan dan keyakinan seluruh tim untuk terus berlatih guna memantapkan persiapan. Namun, dia juga tidak menutup kemungkinan rapid test kembali digelar. "Saya harap hasil tes ini bisa memberikan ketenagan kepada seluruh tim untuk terus memantapkan persiapan agar dapat mewujudkan prestasi di PON nanti. Untuk tes lagi, kita lihat saja nanti sambil melihat situasi," ujarnya.

    Tidak ada komentar

    iklan

    TesTer